Software Untuk Membuat Game di PC atau Laptop Spesifikasi Ringan




        Pada era modern saat ini game merupakan hiburan yang paling tepat, mengapa begitu? karena di era ini teknologi-teknologi sangat cepat berkembangnya, tidak ada seminggu atau sebulan saja, sudah ada teknologi yang terbaru. Di era saat ini tidak hanya orang dewasa saja yang memegang gadget saat ini, anak umur 5 tahun saja sudah bisa bermain game di gadget tersebut. 

       Bermain Game juga dapat meninggalkan dampak loh, entah itu positif atau negatif, tergantung pemakaian saja. Dampak positif biasanya saat ini kebanyakan orang dewasa bermain game yaitu untuk refleshing, selain untuk refleshing juga bisa untuk menghasilkan uang loh gan, game online contohnya Point Blank, CSGO, DOTA 2, Mobile Legends, Clash of Clan, dan game-game lainnya yang sedang booming.
      Sedangkan, dampak negatifnya itu banyak gan, yaitu lupa tidak belajar ( karena terlalu asik bermain game ), boros uang ( download pake kouta ), kurang bergaul, dan yang akhirnya menjadi orang pemalas.

      Pada era ini juga tidak hanyak teknologi saja yang berkembang dengan pesat, game juga ternyata perkembanganya cukup pesat gan, contohnya GTA V yang baru rilis tahun kemarin-kemarin, saat ini akan sedang dibahas GTA VI. Gta V aja grafisnya sudah bagus kan gan? apalagi mau di update lagi menjadi GTA VI. Tidak juga hanya game PC gan, Game di Android juga tidak mau kalah loh, contohnya lagi Clash of Clan yang 3 tahun kemarin lagi booming, Saat ini sudah ada lagi game yang lebih menarik lagi, yaitu Mobile Legends. Hanya saja game ML ini membutuhkan spesifikasi yang cukup untuk memainkan game tersebut.

      Berbicara tentang game, "cara membuat game mudah apa susah sih? kok updatenya cepet banget", tentu saja mimin juga masih penasaran, mungkin saja gampang-gampang susah gan (bagi yang paham pemrograman). terus software yang mudah untuk membuat game apa aja sih? ada kok,        

            Berikut adalah Software-software yang sering digunakan oleh para pembuat game di 2018 :

1. Construct 2

           Construct 2 merupakan sebuah software pembuat game/game enginnering yang menggunakan bahasa HTML 5, software ini dikhususkan untuk game 2D yang dikembangkan oleh Scirra.

            Sebenarnya game yang dibuat dengan Construct 2 ini dikhususkan untuk single platform yaitu web tetapi Construct 2 bisa dijadikan multi platform, yaitu dengan bantuan aplikasi tertentu seperti: Untuk membuild game ke PC entah itu Windows, MAC maupun linux bisa menggunakan software bantuan yang bernama Node-Webkit, sedangkan untuk membuild ke platform IOS dan Android diperlukan software CocoonJS, AppMobi, dan PhoneGap.

2. COCOS2D
        
             Cocos2D merupakan software pembuat game/game engine yang bersifat opensource. Cocos2D ini memiliki beberapa varian jenis, seperti Cocos2D, Cocos2D-X, Cocos2D-JS, Cocos2D-XNA, dan Cocos2D-Swift.

              Cocos2D adalah awal dari semua varian Cocos2D dan menggunakan bahasa Python, Cocos2D-X adalah versi terakhir dari varian Cocos2D dan Cocos2D-X ini memiliki lebih banyak fitur dari versi sebelumnya, bahasa yang digunakan Cocos2D-X adalah C++, Javascript, Lua.

3. RPG Maker

          RPG Maker ini adalah software yang dikhususkan untuk membuat sebuah game RPG(Role Playing Game) dimana kita memainkan sebuah karakter dalam menyelesaikan petualangannya, petualangannya pun tidak sembarang petualangan biasa tetapi dalam game RPG kita bisa menyelesaikan berbagai macam quest-quest, upgrade skill, dan melawan boss.



           RPG Maker ini sendiri sebenarnya dikhususkan untuk single platform yaitu PC. Bahasanya susah apa tidak gan?,   anda tidak usah khawatir jika anda tidak mahir dalam bahasa pemrograman, karena RPG Maker ini bisa membuat game tanpa menggunakan bahasa pemrograman, karena RPG Maker ini menggunakan sistem GUI, bahkan fitur-fitur event disediakan dalam bentuk GUI, sehingga jika kita ingin menambahkan event dalam sebuah game, kita hanya perlu mendrag/memilih event tersebut kedalam game.

4. Game Salad

            GameSalad adalah software pembuat game/game engine yang bersifat multiplatform, GameSalad ini awalnya hanya bisa membuild game ke platform tertentu seperti IOS, Macbook tetapi setelah GameSalad meluncurkan versi terbarunya GameSalad sudah bisa membuild ke berbagai platform, seperti PC, IOS, Android, Windows Phine dll.


             GameSalad ini menyediakan fitur Drag and Drop, UI nya pun sangat mudah untuk dipahami. GameSalad ini tidak menekankan penggunanya untuk menggunakan bahasa pemrograman karena anda bisa membuat game tanpa menggunakan bahasa pemrograman kita hanya perlu menyetting property-propertinyanya saja, hasilnya pun bagus.




5. Monogame

           Monogame adalah software pembuat game/game engine yang bersifat multiplatform, platform-platform yang bisa dibuild dengan engine ini diantaranya: Android, IOS, PC, Mac, Play Station dan masih banyak lagi.


           Awalnya Monogame ini hanya bisa membuat game yang berbasis 2D, tetapi seiring perkembangannya versi dari Monogame ini, Monogame sudah bisa membuat game yang berbasis 3D dengan penambahan fitur baru seperti RenderTarget3D.


           Bahasa pemrogramman yang digunakan untuk membuat game adalah C#, Monogame sendiri memilih bahasa pemrogramman C# ini karena bahasa C# sendiri terbilang mudah untuk dipahami dan sudah banyak para developer yang menggunakan bahasa C# ini. Monogame pun laris dipasaran sehingga banyak para developer yang mencoba membuat game dengan engine ini.




6. Unity

         Unity merupakan perangkat lunak desain grafis yang mungkin anda sedang mencari-cari software tersebut, Unity Pro adalah pengembangan game atau mesin rendering yang dilengkapi dengan satu set lengkap alat intuitif dan alur kerja yang cepat untuk membuat interaktif 3D dan konten 2D; mudah digunakan multiplatform; berkualitas, aset yang siap pakai


          Untuk pengembang mandiri dan studio, demokratisasi Unity mengubah waktu dan biaya hambatan untuk menciptakan permainan yang unik dan indah. Mereka menggunakan Unity untuk membangun kehidupan dan melakukan apa yang mereka sukai seperti: menciptakan permainan install



FITUR 
Alur Kerja: Rangkumlah adegan Anda dengan cepat di ruang kerja Editor yang intuitif dan dapat diperluas. Putar, uji dan edit untuk iterasi cepat menuju permainan akhir Anda. 
Kualitas: Ciptakan permainan dengan kesetiaan visual AAA, audio dan full-throttle action yang tampil mulus dan bersih di layar manapun. 
2D & 3D: Dapatkan alat khusus untuk pembuatan konten 2D dan 3D dengan alur kerja efisien yang memanfaatkan konvensi bersama. 
Mecanim: Sistem animasi unik dan fleksibel Persatuan membawa setiap karakter atau objek ke kehidupan dengan gerakan yang sangat alami dan lancar. 
Performa: Performa yang andal, framerate yang mulus, dan pengalaman bermain game yang luar biasa di seluruh platform target. 
Multiplatform: Tidak ada mesin permainan lain yang memberi Anda pilihan dari begitu banyak platform penerbitan dengan penyebaran tanpa usaha. 
Kolaborasi: Kendali versi kontrol untuk semua aset game; Langsung ambil perubahan dari anggota tim lainnya, dan perpanjang Unity untuk mendapatkan dukungan VCS generik.
7. Stencly

        Stencly adalah software pembuat game yang dikhususkan untuk platform web dan flash, tetapi setelah stencly meluncurkan versi terbarunya, stencly sudah bisa untuk multiplatform, penambahan platformnyapun sudah cukup banyak, seperti Android, PC, dan IOS


        Stencly ini juga bisa membuat game RPG layaknya RPG Maker, karena software ini memiliki fitur world editor yang berfungsi untuk membuat sebuah map dan disediakan juga fitur actor editor tool yang berfungsi untuk membuat karakter, musuh, dan NPC.

         Anda tidak paham bahasa programing?, tenang aja gan. Software ini sudah dirancang untuk para pemula yang ingin belajar membuat game/permainan. Jadi akan sangat mudah untuk pahami untuk mengoperasikan software ini.

8. Adventure Maker Studio

           Adventure  Maker Studio (AMS) adalah software pembuat game yang berbasis petualangan. Software ini sudah mendukung fitur mutliform, seperti Android, IOS, PC, dan PSP. Game yang dihasilkan dari AMS ini terbilang masih cukup sederhana, karena menggunakan prinsip point add click. Tapi menurut developer engine game software ini terbilang cukup mudah dikuasai, karena menggunakan bahasa HTML
9. Corona SDK
   
       Corona SDK merupakan SDK mobile yang dapat berjalan di atas semua sistem operasi, karena melihat dari basic nya, corona di buat menggunakan bahasa javascript, jadi mengapa corona dapat berjalan di semua platform, bukan semua platform, untuk saat ini corona sdk hanya dapat membuild android dan iOS, karena ini lah yang sangat di tunggu tunggu oleh para pengembang, jadi kita tidak hanya membuat sebuah aplikasi atau game di satu platform saja, untuk kelebihannya dari sisi developer sebagai berikut :
- Free dan juga ada yang comersial- Bahasa yang digunakan sangat sederhana- Cross Platform- Ringan digunakan pada spesifikasi komputer yang di bawah rata – rata- Sudah mendukung Open GL dan sebagainya

10. Game Maker Studio



System Requirements :
  • Windows XP, Vista, 7 or 8
  • 512 Mb (RAM)
  • 128 Mb (GRAPHICS)
  • Screen Resolution of 1024 x 600

          Game Maker adalah sebuah software yang digunakan untuk membuat sebuah game seperti yang anda inginkan. Software ini menggunakan bahasa Game Maker Lenguage ( GML ), yang tentunya akan membuat hasil game akan tampil lebih sempurna. Aplikasi ini dirancang untuk para pemula yang ingin belajar menciptakan sebuah game atau permainan yang sederhana.

           Game Maker Studio ini dilengkapi dengan berbagai fitur yang cukup lengkap dalam membuat game pribadi milik anda sendiri, yang diantaranya adalah sebagai berikut :


  • Animasinya yang luar biasa
  • Background yang memukau
  • Musik atau Soundtrack
  • dan Berbagai macam efek suara yang akan membuat game anda menjadi lebih bagus.


14 Responses to "Software Untuk Membuat Game di PC atau Laptop Spesifikasi Ringan"

  1. bagus keknya nih software,
    mau nyoba buat game ah :D

    ReplyDelete
  2. keren nih patut di coba SOFTWARE nya

    ReplyDelete
  3. kalo buat game di pc harus pintar dalam bidang photoshop ga bg ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. gak juga gan. yg lebih diutamakan itu adalah bahasa pemrogramanya gan dibanding designya :)

      Delete
  4. Patut dicoba tuh softwarenya. Gue paling tertarik sana Monogame, keliatannya buat game kaya Mario Bross. Kan keren + lucu bikin game pake karakter sendiri. Nice info gan.

    ReplyDelete
  5. wah pas nih sesama gamer... hehe... makasi infonya gan...

    ReplyDelete
  6. Gan kalau mau bikin game butuh modal berapa dan apa saja yg harus dia siapkan

    ReplyDelete
  7. modal pc/laptop dan ram sudah 2gb cukup gan

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel